Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2012

Medan Nan Bapaneh Balai Adat Katian Putuih Tarantang

BALAI ADAT MEDAN NAN BAPANEH KATIAN PUTUIH TARANTANG  1. Balai Adat Bagi orang Minangkabau kata “balai” merupakan homonim yaitu kata yang mengandung arti lebih dari satu. Balai diartikan juga sebagai pasar. Sebagai contoh orang pergi ke balai artinya ke pasar. Tetapi yang kita maksud dengan balai disini, adalah balai adat tempat bersidangnya Penghulu-Penghulu atau pemangku adat untuk membicarakan urusan pemerintahan nagari, menyelesaikan dan menyidangkan perkara dll. M. Rasyid Manggis Dt. Rajo Penghulu membedakan balai atas dua bagian yaitu Medan Nan Bapaneh dan Medan Nan Balinduang.              a. Medan Nan Bapaneh Dalam Medan Nan Bapaneh pengertian balai adalah suatu “Padang” atau tempat yang lapang dipelihara dengan baik. Sekelilingnya atau tempat tertentu diberi batu tempat duduk. Batu ini disusun sedemikian rupa sehingga memenuhi kebutuhan tempat sidang. Adakalanya pada masa dahulu ditanam pohon beringin agar tempat sidang itu menjadi sejuk.  b. Medan Nan Bali

REHABILITASI MESJID MUKHLISIN TARANTANG

Alhamdulillah.... Pada Tahun 2012 Mesjid Mukhlisin Tarantang direnovasi yang menghabiskan biaya sekitar .................. semoga dimasa - masa yang akan datang dapat lebih disempurnakan.

STKIP AHLUSSUNNAH mengadakan penelitian di Tarantang

Mahasiswi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dengan Program Studi Pendidikan Geografi tahun akademik 2011 / 2012 dari Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) AHLUSSUNNAH yang beralamat di Jalan Diponegoro No. 8 Bukittinggi mengadakan penelitian di Nagari Tarantang mengenai Pengembangan Objek Wisata Lembah Harau dalam rangka meningkatkan pariwisata di Kabupaten Lima Puluh Kota yang akan dilaksanakan mulai bulan Juni selama satu bulan kedepan. Semoga mempunyai dampak positif dari kegiatan tersebut.

TOUR de SINGKARAK 2012 etape 2

Etape 2 : Muaro Sijunjung - Lembah Harau  Etape 2 Tour de Singkarak 2012 5 Juni 2012   Limapuluh Kota, Sumatera Barat (ANTARA News) - Pebalap Taiwan, Hsiao Shihhsin, menjuarai etape dua Tour de Singkarak 2012 setelah mampu finis pertama di Lembah Harau, Limapuluh Kota, Selasa, dengan catatan waktu 3.08.43. Pebalap dari Action Cycling Team ini mampu mengalahkan dua pebalap di belakangnya yaitu Alxander Edmonson dari Australia National Team dan Alexander Smyth dari Plan B Racing dari Australia dengan catatan waktu yang sama. Sementara pebalap Indonesia yang masuk jajaran sepuluh besar adalah Nunung Burhanudin dan Putra Perjuangan disusul Bambang Suryadi dari Polygon Sweet Nice dan posisi tiga Budi Santoso dari WSP Managemet dengan catatan waktu yang sama 3.08.43. "Saya cukup senang dengan hasil ini. Perlu perjuangan keras untuk meraih hasil ini," kata Hsiao usai perlombaan. Menurut dia, dia mulai masuk rombongan terdepan pada 500 meter

TOUR DE SINGKARAK 2012

West Sumatera Tanggal 4 - 10 Juni 2012 • Stage 1 : Sawahlunto • Stage 2 : Muaro Sijunjung - Lembah Harau • Stage 3 : Payakumbuh - Istano Basa • Stage 4 : Sicincin Anai Golf - Bukittinggi • Stage 5 : Padang Panjang - Singkarak •

PRAKATA

                                    Segala puji bagi ALLAH SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karuniaNYA kepada penulis untuk menyelesaikan Profil Nagari Tarantang Kecamatan Harau Kabupaten Lima Puluh Kota “Shalawat dan salam untuk Nabi besar Muhammad SAW sebagai suri tauladan bagi kita semua. Ucapan terima kasih kepada seluruh lapisan yang telah bekerja sama dalam penyusunan profil ini dan kami menyadari bahwa dalam penyusunannya terdapat kekurangan, kekeliruan dan kejanggalan, untuk itu kami berharap kepada pembaca untuk berkenan memberikan saran dan kritikan yang membangun demi kesempurnaan profil nagari Tarantang ini. Semoga amal kebaikan yang telah dilakukan dibalas oleh ALLAH SWT dengan pahala yang setimpal Mudah – mudahan profil nagari ini berguna untuk kepentingan pengembangan Nagari Tarantang ke depannya.                                                Tarantang, 7 April 2011