Langsung ke konten utama

Kegunaan Vaksin Ketiga atau Booster




Menjelang Idul Fitri 1 Syawal 1443 Hijriah yang banyak diprediksi akan banyaknya para perantau pulang kampung yang mana disebabkan karena sudah beberapa tahun yang lalu tidak bisa pulang kampung untuk berlebaran dan berkumpul dengan keluarga, dibantu Babhinkamtibmas Nagari Tarantang sebagai perpanjangan tangan Kapolsek Harau dan Polres Lima Puluh Kota, Kepala Jorong Tarantang dan masyarakat lainnya mengikuti kegiatan Vaksin yang diadakan di Kantor Kemenag Kabupaten Lima Puluh Kota.

Antisipasi peningkatan angka positif COVID-19 akibat dampak perantau pulang kampung, maka oleh pemerintah diberikan izin pulang kampung dengan persyaratan sudah vaksin booster. Vaksin dosis ini diberikan untuk meningkatkan antibodi / imun tubuh, sehingga resiko penyebaran virus bisa ditekan.

Vaksin booster tengah digencarkan, terutama setelah merebaknya kasus positif corona varian Omicron. Booster vaksin disebut juga vaksin dosis ketiga diberikan sebagai upaya untuk memutuskan rantai penularan COVID-19. Tujuannya dengan meningkatkan imunitas tubuh dalam melawan virus.

Dosis ketiga ini dinilai dapat meningkatkan efektivitas vaksin COVID-19 yang sebelumnya sudah diberikan. Seiring berjalannya waktu, efektivitas vaksin dosis 1 bisa melemah, sehingga perlindungan terhadap virus pun menurun. Maka dari itu, diberikan vaksin tambahan untuk membentuk kembali antibodi dan memperpanjang perlindungan.

 

Fakta Terkait Vaksin Booster COVID-19

Sejauh ini, pemberian vaksin dosis ketiga ditargetkan pada masyarakat yang sudah menerima dosis kedua lebih dari 6 bulan, berusia di atas 18 tahun, lansia, orang dengan daya tahan tubuh lemah, serta pengidap penyakit tertentu alias komorbid. Di Indonesia, pemberian vaksin booster dilakukan dengan homolog (sama dengan vaksin sebelumnya) dan heterolog (berbeda dari jenis vaksin sebelumnya).

Namun perlu diingat, kondisi tubuh dan daya perlindungan yang dihasilkan vaksin pada setiap orang bisa berbeda-beda. Faktor lain yang juga memengaruhi adalah kesehatan tubuh, jenis vaksin yang diperoleh, serta varian virus corona yang tengah beredar. Namun, menerima vaksin dosis ketiga dinilai jauh lebih baik, daripada tidak sama sekali.  

Ada beberapa manfaat dari pemberian vaksin booster COVID-19, antara lain:

1.   Mencegah infeksi virus Corona;

2.   Mempertahankan tingkat kekebalan tubuh;

3.   Memperkuat antibodi yang sudah terbangun;

4.   Memperpanjang masa perlindungan dari virus.

Dengan melakukan vaksinasi segera dan menerapkan prokes secara ketat, diharapkan penularan virus corona bisa segera dikendalikan. Selalu kenakan masker saat harus beraktivitas di luar rumah, hindari kerumunan, dan rajin mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer.

Cara Mendapatkan Vaksin Dosis Ketiga

Di Indonesia, pemberian vaksin dosis ketiga sudah mulai dilakukan. Pemberian vaksin tambahan akan dilakukan dengan cara homolog dan heterolog. Mengutip website resmi Kemenkes, rencana pemberian vaksinasi COVID-19 dosis ketiga selama Januari 2022 adalah sebagai berikut:

  • Dosis 1 dan 2 Sinovac = Diberikan setengah dosis vaksin Pfizer atau setengah dosis vaksin AstraZeneca.
  • Dosis 1 dan 2 AstraZeneca = Diberikan setengah dosis vaksin Moderna.

Untuk bisa mendapatkan vaksin dosis ketiga, segera cek aplikasi PeduliLindungi untuk menemukan tiket vaksin booster. Jika dosis kedua sudah diberikan lebih dari 6 bulan, biasanya tiket vaksin dosis ketiga akan secara otomatis muncul. Jika sudah mendapatkan tiket tersebut, artinya kamu masuk dalam kelompok yang layak mendapatkan vaksinasi booster.

Pemberian vaksin booster dilakukan di Fasyankes milik pemerintah, seperti Puskesmas, Rumah Sakit Pemerintah dan Pemerintah Daerah, serta pos pelayanan vaksinasi yang dikoordinasi oleh Dinas Kesehatan (Dinkes).

Seperti pemberian vaksin dosis sebelumnya, vaksin COVID-19 lanjutan ini juga bisa memberi efek samping. Namun, gejala yang muncul umumnya ringan dan bersifat sementara. Vaksin dosis ketiga bisa memberi efek samping berupa nyeri di lokasi suntikan, demam, nyeri otot, sakit kepala, dan kelelahan. Gejala yang muncul merupakan respons alami dan bisa menjadi tanda bahwa kekebalan tubuh mulai bereaksi terhadap vaksin yang disuntikkan.

Temukan dan cari informasi vaksin COVID-19 melalui aplikasi Halodoc. Kamu bisa bertanya terkait efek samping setelah vaksinasi COVID-19 pada ahli kesehatan. Dokter bisa dengan mudah dihubungi melalui Video/Voice Call atau Chat. Sampaikan keluhan kesehatan yang dialami dan dapatkan saran dari ahlinya. Ayo, download aplikasi Halodoc sekarang di App Store atau Google Play!

 
Referensi:
Kemenkes RI. Diakses pada 2022.  Vaksinasi Booster COVID-19.
Kemenkes RI. Diakses pada 2022. QnA Vaksinasi Booster COVID-19.
Centers for Disease Control and Prevention. Diakses pada 2022. COVID-19 Vaccine Booster Shots.
NHS UK. Diakses pada 2022. Coronavirus (COVID-19) Booster Vaccine.
WebMD. Diakses pada 2022. COVID Vaccine Booster: Everything You Need to Know.

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Medan Nan Bapaneh Balai Adat Katian Putuih Tarantang

BALAI ADAT MEDAN NAN BAPANEH KATIAN PUTUIH TARANTANG  1. Balai Adat Bagi orang Minangkabau kata “balai” merupakan homonim yaitu kata yang mengandung arti lebih dari satu. Balai diartikan juga sebagai pasar. Sebagai contoh orang pergi ke balai artinya ke pasar. Tetapi yang kita maksud dengan balai disini, adalah balai adat tempat bersidangnya Penghulu-Penghulu atau pemangku adat untuk membicarakan urusan pemerintahan nagari, menyelesaikan dan menyidangkan perkara dll. M. Rasyid Manggis Dt. Rajo Penghulu membedakan balai atas dua bagian yaitu Medan Nan Bapaneh dan Medan Nan Balinduang.              a. Medan Nan Bapaneh Dalam Medan Nan Bapaneh pengertian balai adalah suatu “Padang” atau tempat yang lapang dipelihara dengan baik. Sekelilingnya atau tempat tertentu diberi batu tempat duduk. Batu ini disusun sedemikian rupa sehingga memenuhi kebutuhan tempat sidang. Adakalanya pada masa dahulu ditanam pohon beringin agar tempat sidang itu menjadi sejuk.  b. Medan Nan Bali

Musibah / Bencana Kebakaran Rumah

Kronologis Kejadian Kebakaran Rumah di Tarantang Sehubungan dengan musibah kebakaran rumah yang dialami oleh Keluarga Fitri Rama Yanti atau yang biasa dipanggil Mima, menimbulkan ketiadaan yang sangat berdampak fatal dalam perekonomian keluarga, Karena pada hari Sabtu, 25 Januari 2020 sekitar pukul 08.30 WIB sepasang suami isteri tetap berusaha bekerja menjadi buruh harian lepas dengan orang lain, pada saat pagi itu anak dari keluarga tersebut yang pelajar SMK berusaha mandiri untuk memasak tanpa dampingan orang tua dan terlupa mematikan kompor gas sebagai peralatan memasak. Malang tidak dapat ditolak, rumah yang semi permanen yang dulu pernah mendapatkan bantuan rehab rumah dari Pemerintah Daerah Kabupaten Lima Puluh Kota tersebut terbakar tanpa bisa diselamatkan segala sesuatu barang – barang, yang didapatkan juga dengan berbagai cara membeli cash, mengangsur, berhutang dan segala macam cara halal pun ditempuh. Pada saat kejadian tersebut, warga masyarakat yang s

Kegiatan Senam Kader - Kader Nagari Tarantang

Kegiatan Senam yang dilakukan pada pukul 16.00 WIB menjadi kegiatan yang dinanti - nantikan oleh kader - kader Nagari Tarantang. Berikut Ini Manfaat Senam Sehat Untuk Kesehatan Tubuh Menguatkan otot, yang mana dengan kegiatan senam akan bermanfaat untuk tubuh dalam menguatkan jaringan otot.  Memperbaiki keseimbangan fisik, selain bisa membentuk fisik, manfaat senam juga untuk dapat memperbaiki keseimbangan fisik. Merawat kesehatan tulang. Pada saat melakukan gerakan senam, kita akan bertumpu sendiri untuk menopang beban tubuh. Menyehatkan jantung. Senam dilakukan dengan mengikuti alunan musik yang mengiringinya. Ketika lagu berada dalam tempo lambat, maka gerakan senam ikut melambat dan mengandalkan keluwesan tubuh Mengoptimalkan fungsi otak. Otak yang sehat dan berfungsi dengan baik akan meningkatkan daya ingat, fokus, serta mencegah timbulnya penyakit- penyakit kognitif, seperti Alzheimer.